Rekomendasi Tempat Makan Enak di Bali Yang Wajib Kamu Coba!

wisata kuliner enak di bali

Sangat disayangkan apabila kita Liburan jika tidak menjajal tempat wisata kuliner khas daerah tersebut. Di Bali terdapat banyak objek wisata yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga.

Selain tempat wisata, ternyata di Bali juga ada banyak wisata kuliner yang bisa kamu coba. wisata kuliner bali memiliki ragam makanan dan cita rasa yang khas tentu sangat menggugah selera.

Nah, bagi kalian yang berencana liburan ke Bali dalam waktu dekat, berikut ini tempat wisata kuliner khas bali yang bisa kamu datangi.

1.Warung Nasi Bali Men Weti

Warung Nasi Bali Men Weti merupakan salah satu tempat makan legendaris Bali yang sudah buka sejak tahun 1970. Tempat makan enak di Bali ini sering diburu wisatawan lokal dan asing. Pelanggan sangat suka nasi campur khas Weti karena memiliki rasa pedas yang khas.

Kamu bisa makan di tempat atau dibungkus karena warung ini kurang begitu luas. Jadi kalo rame, terpaksa kalian harus membungkus makanannya.

2.Warung Wardani

Warung Wardani terletak agak sedikit jauh dari keramaian kota Denpasar. Namun, warung ini selalu ramai peminat.

Objek wisata kuliner ini menyediakan makanan khas bali dengan menu yang sangat menggiurkan yaitu nasi campur ayam dan nasi campur daging.

Memang terdengar biasa saja, namun rasa yang khas dan aroma rempah-rempah khas Bali membuat warung ini jadi primadona bagi wisatawan.

3.Nasi Ayam Kedewetan Ibu Mangku

Di Nasi AYAM Kedewetan Ibu Mangku kamu bisa menemukan nasi campur bali yang terkenal dengan rasa enak dan khasnya. Ada beberapa cabang warung ini yang bisa kamu datangi.

Tempat ini hanya menawarkan satu menu yakni nasi ayam yang dibagi dua penyajian yaitu dicampur dan dipisah. Rasanya yang enak membuat warung ini memiliki pelanggan setia.

4.Warung Pojok

Warung Pojok sangat terkenal di kalangan wisatawan lokal maupun manca Bali. Hal ini karena harga makanan yang ditawarkan cukup murah dengan rasa yang enak dan menu beragam.

Menu andalannya nasi campur berisikan daging sapi sisit, paru, ayam sisit dan masih banyak lagi.

5.Sop Ikan Warung Mak Ben

Nah, buat kamu yang sedang mencari makanan seafood di bali. Kamu bisa datang ke Sop Ikan Warung Mak Ben.

Warung ini hanya memiliki satu menu saja yakni menu paket sederhana. Paket ini berisi nasi putih, sambal, ikan gorang dan sop ikan dengan bumbu tradisional yang khas yang bisa membuat pengunjung selalu ketagihan akan rasanya yang unik.

Nah, itu dia rekomendasi tempat makan di Bali yang bisa kamu kunjungi ketika sedang berliburan dibali nantinya.