omurice legendaris

Kichi Kichi Omurice, Kedai Legendaris Di Kyoto

Kichi Kichi Omurice, Kedai Legendaris Di Kyoto. Omurice adalah salah satu hidangan Jepang populer yang biasa dimakan baik di rumah maupun di restoran. Baru-baru ini Omurice dengan omelet setengah matang sedang menjadi tren, Omurice yang meluap ketika Anda mengiris omelet halus di tengahnya. Dari berbagai postingan yang beredar di media sosial, kita dapat melihat sajian omurice ini tampak sangat menggugah selera terlebih lagi apabila kita tambahkan semi – glazed kari. kichi kichi omurice

Kali ini yukuliner akan membahas mengenai kedai omurice legendaris di Kyoto Jepang. Yuk simak artikelnya!

Restoran Kichi Kichi Omurice

Para pecinta Jepang pasti pernah mendengar mengenai Kichi Kichi Omurice?  Memiliki kedai berukuran tidak terlalu besar dan terletak di daerah Kyoto, Jepang. Tempat ini hanya berjarak lima menit dengan berjalan kaki dari Stasiun Sanjo Keiha, Anda akan sampai di restoran Chef Yukimura Motokichi, Kichi Kichi. Agak sedikit sulit menemukannya jika Anda tidak menggunakan GPS. Anda dapat mengenali tempat terkenal ini dengan melihat papan berwarna merah yang berada persis di depan toko.

Ohiya, Anda harus melakukan reservasi minimal tiga minggu sebelum berkunjung ke tempat ini ya! Karena tempat yang tidak terlalu besar dan juga banyak orang yang ingin menyicipi hidangan di tempat ini. Harga yang di banderol di tempat ini sangatlah beragam. Untuk makan siang, ada 3 pilihan untuk dipilih yaitu, Fluffy Omurice (¥2.700), Sup & Nasi Daging Sapi (¥3.100), Sup Rebusan & Beras Oxtongue (¥3.250), Anda dapat menambahkan sup atau salad dengan ekstra.

omurice legendaris

Koki Yukimura Motokichi, Koki ekspresif dari tempat ini akan memberikan anda Live cooking dengan menunjukan pertunjukan memasak yang di kemas in fun way. Setelah selesai memasak nasi goreng dan telur omelet. Chef Kichi akan menaruh telur omelet di atas nasi berbentuk oval dengan lembut, dan kemudian membelahnya dengan rapi hingga memperlihatkan telur setengah matang yang meleleh di atas nasi yang benar-benar membangkitkan selera.

Walaupun harga Omuricenya terbilang cukup mahal bahkan bagi orang Jepang sekalipun.  Hal ini tidak menjadi masalah bagi mereka. Karena rasa yang lezat dan juga pertunjukan menarik yang di tampilkan oleh chef Kichi membuat pelanggan menganggap makanan ini dianggap layak dihargai demikian.