5 Wisata Kuliner Enak di Kota Tua Yang Wajib Kamu Coba

Kalian sedang berencana untuk liburan ke kota tua, Jakarta? Nah, Kota tua sendiri memiliki banyak gedung tua peninggalan Belanda yang penuh dengan cerita sejarah dan kenangan masa lampau.

Selain itu, di Kota Tua juga terdapat museum yang bisa kamu kunjungi ketika datang kesini. Oh iya, di Kota tua juga terdapat beberapa tempat wisata kuliner enak yang wajib kamu coba loh. Penasaran seperti apa wisata kuliner di Kota Tua? Yuk simak artikel ini.

1.Kerak Telor

Jika anda datang ke Kota Tua, Kamu bisa mencicipi kerak telor lezat di Pelataran tempat atraksi kota tua loh. Harganya juga cukup terjangkau yakni berkisar di antara 25rb an saja, tergantung kamu memilih telur ayam atau bebek.

Makanan kerak telor sendiri sudah cukup populer sejak tahun 1940 an karena memiliki rasa yang lezat dan gurih.

2.Es Selendang Mayang

Selain kerak telor, kamu juga bisa mencoba Es Selendang mayang yang berada di dekat museum fatahillah.

Minuman khas betawi ini sudah ada sejak beberapa tahun yang lalu dan sangat disukai oleh pengunjung kota tua. Es ini memiliki warna yang unik dan menarik serta rasanya yang segar.

3.Gado-gado Direksi

Ketika kamu berkunjung ke kota tua, kamu wajib mencoba makanan Gado-gado Direksi. Tempat ini berlokasi di Jalan Pintu Besar Selatan 2 Nomor 16, Gang Gloria. Jam bukanya mulai dari jam 9.30 WIB hingga jam 16.30 WIB.

Makanan gado-gado direksi ini memiliki cita rasa bumbu yang sangat khas dengan rasa manis dan gurihnya bercampur dengan aneka macam sayuran dan lontong enak. Harga makanan ini juga cukup terjangkau, sekitar Rp 35 ribuan saja.

4.Kedai Djakarte

Kedai Djakarte merupakan kedai yang menyajikan menu makanan khas betawi, bangunan ini terletak di seberang Museum Bank Indoneesia dan memiliki jendela-jendela hijau yang ikonik.

Di kedai Djakarte ini, para pengunjung bisa menikmati karya seni yang ada di dalam kedai sambil menunggu makanan datang dan disajikan. Selain itu, ada juga sate ayam, bandrek hingga es toples yang bisa kamu pesan disini. Harga dari setiap menu yang ditawarkan juga bervariasi dan tidak terlalu mahal.

5.Cafe Batavia

Kafe dengan nuansa otentik ini bisa kamu kunjungi ketika kamu tiba pertama kali di Kota Tua karena kafe batavia menyediakan berbagai macam menu menarik dan lezat yang wajib kamu coba.

Kafe ini terletak di kawasan museum fatahillah dan merupakan salah satu kafe paling terkenal yang ada di Jakarta. Kafe ini hadir dengan konsep interior kolonial yang akan membuatmu merasa sedang berada di masa lalu.

Selain itu, menu makanan yang ditawarkan juga cukup beragam dengan harga yang masih terjangkau.