Menikmati Santapan Kuliner Khas Padang, Sumatera Barat

Kuliner khas padang

Kuliner Khas Padang adalah salah satu makanan yang wajib kamu cicipi kelezatannya. Karena kuliner khas dari salah satu Kota di Sumatera Barat ini, memiliki cita rasa yang kaya akan rempah dan gurih. Pada saat ini banyak sekali food vloger Indonesia yang menyempatkan diri untuk kulineran di Kota Padang. Hal ini lah yang membuat Kota Padang, menjadi destinasi tujuan utama pecinta kuliner Indonesia. karena mereka ingin langsung mencicipi cita rasa makanan yang ada di wilayah Sumatera Barat ini.

Ada makanan khas padang yang sangat terkenal dan populer sampai ke luar negeri. Bahkan ada kuliner khas padang yang di nobatkan sebagai salah satu makanan terbaik yang ada di Dunia. Apakah makanan itu ? dan apa sajakah makanan khas padang yang patut di cicipi dan di nikmati. Berikut adalah daftar nama makanan khas padang yang harus dan wajib kamu coba.

Daftar Nama Makanan KhasPadang.

  1. Sate Padang, Kuliner Hits Kota Padang

    Sate padang adalah salah satu makanan khas dari Kota Padang, yang sangat di sukai banyak pecinta kuliner. karena memiliki cita rasa yang unik dan lezat. Namun ada 2 perbedaan mencolok yang harus kamu ketahui sebelum memakannya, Kuah sate Padang sangat berbeda dengan sate yang sering di temui pada umumnya. kuah sate padang berwarna kuning itu adalah sata Padang Khas Padang Panjang. Sedangkan sate Padang berwarna merah merupakan sate Padang khas pariaman.

  2. Rendang, Kuliner Populer Khas Kota Padang

    Kuliner khas padang

    Makanan populer khas padang ini, Di nobatkan menjadi salah satu makanan terenak di Dunia pilihan pembaca CNN. Karena kuliner khas Padang ini sangat populer dan menjadi ikon Kota. Pemerintah Kota Padang mengadakan festival lomba memasak Rendang setiap tahunnya.

  3. Dendeng Batokok
    Dendeng Batokok merupakan salah makanan khas Padang yang wajib kamu coba. Olahan daging sapi yang sudah di rebus ini memiliki cara unik dalam penyajiannya. Penyajian dendeng batokok adalah dengan cara daging sapi yang di pukul. Serta di sajikan dengan bumbu khas Padang yang sangat nikmat. Bahkan banyak food vloger yang datang ke Kota Padang hanya untuk mereview kuliner yang ada di Padang, Sumatera Barat, yang sangat populer ini.
  4. Dendeng Balado
    Jenis kuliner khas padang ini. Merupakan kuliner yang wajib di coba. Karena dendeng balado khas padang, sangat berbeda dengan dendeng balado khas Jawa yang mempunyai rasa manis. karena dendeng balado khas padang mempunyai cita rasa yang pedas dan irisan daging yang lebih tipis.

Itu adalah daftar nama kuliner khas Padang yang harus di coba dan di kunjungi. Bahkan kamu bisa juga loh, untuk mengunjungi festivala lomba masak tahunan yang di adakan oleh Pemerintah Kota PadangĀ  dalam memasak rendang.